Visi dan Misi

VISI

Terwujudnya Kabupaten Pemalang yang Adi, Makmur, Agamis dan Ngangeni

Adil merupakan keadaan/kondisi Kabupaten Pemalang dimana pembangunan dilaksanakan secara inklusif dengan prinsip keseimbangan antar wilayah, sektor, pendapatan, gender dan usia sehingga semua masyarakat memiliki kesempatan yang sama dalam meningkatkan taraf hidup, politik, ekonomi, sosial dan budaya.

Makmur merupakan kondisi Kabupaten Pemalang yang masyarakatnya tercukupi kebutuhan hidupnya.

Agamis adalah kondisi Kabupaten Pemalang yang masyarakatnya menerapkan nilai-nilai agama, etika, toleransi dan budi pekerti dalam sikap dan perilaku hidup.

Ngangeni adalah kondisi Kabupaten Pemalang yang adil, makmur, aman, tentram dan damai. Didukung dengan modal sosial yang kuat dari masyarakatnya yang agamis dan gotong royong dalam laku hidup sehari-hari. Ditunjang dengan keseimbangan pembangunan desa dan kota, serta wajah perkotaan yang memiliki karakteristik sosial budaya lokal yang bersih, indah dan hijau. Keterpaduan semua unsur tersebut menjadi Pemalang sebagai daerah yang nyaman bagi warganya maupun pengunjung “Pemalang itu ngangeni”

MISI

  1. Mewujudkan rasa aman, ketentraman dan ketertiban masyarakat;
  2. Mewujudkan penyelenggaraan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih;
  3. Mewujudkan pembangunan mental dan karakter masyarakan yang agamis, toleran dan gotong royong;
  4. Mewujudkan keterpaduan pembangunan perdesaan dan perkotaan;
  5. Mewujudkan kemandirian ekonomi yang berbasis pada potensi lokal;
  6. Mewujudkan pembangunan insfrastruktur yang kuat dan berkesinambungan.